Monday, October 15, 2012

Sehat Alami Dengan Produk Indonesia,Kenapa Tidak

Kesehatan adalah salah satu hal yang terpenting dalam hidup kita dan setiap dari kita pasti menginginkan tubuh yang sehat dan bugar.  Untuk itu kitapun cenderung berusaha memelihara atau menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh kita dengan mengkonsumsi makanan yang sehat dan bergizi,  tidak mengkonsumsi obat-obat terlarang, tidak merokok, tidur yang cukup, rutin berolaharga dan juga menghindari stress.  Tetapi terkadang walaupun kita sudah menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh kita tapi kita masih saja terserang oleh penyakit yang tidak kita inginkan, sehingga orang - orang yang tidak mempunyai pola hidup yang sehat akhirnya memberikan pernyataan yang salah kepada kita yang mengatakan “percuma saja menjaga kesehatan tubuh toh pada akhirnya masih sakit juga, sementara kami yang tidak begitu ekstra keras untuk menjaga kesehatan tubuh ternyata sampai dengan sekarang masih sehat-sehat saja.”  Orang-orang yang mengatakan hal tersebut sebenarnya hanya memberi alasan untuk membenarkan diri sendiri yang tidak mempunyai pola hidup yang sehat.

Kenapa kita bisa sakit? padahal, kita mempunyai pola hidup yang sehat.  Sebenarnya ini disebabkan oleh keadaan lingkungan kita yang memang setiap harinya memberikan racun dalam tubuh kita seperti  polusi udara, pencemaran lingkungan akibat limbah, makanan yang sudah tidak alami lagi dikarenakan terlampau banyak bahan pengawet dan bahan-bahan lainnya yang berbahaya dan juga penggunaan plastik untuk tempat makanan yang juga mengandung bahan yang berbahaya untuk tubuh kita.

Dulu saya suka jajan di warung-warung kaki lima ataupun gerobak yang menjual makanan seperti bakso, pisang goreng, dan sebagainya, dan juga saya suka jajanan pasar seperti kue-kue.  Tetapi sejak di tv swasta sering ditayangkan banyak para penjual makanan dan produsen makanan yang nakal yang menaruh bahan-bahan berbahaya ke dalam makanan maka sejak itu saya begitu hati-hati dalam membeli makanan.  Tidak hanya makanan yang diolah yang mengandung bahan-bahan yang berbahaya bagi tubuh  tapi juga buah-buahan, sayur-sayuran,  lauk-pauk seperti ayam, ikan, tahu, udang, dan sebagainya mengandung bahan-bahan yang berbahaya yang berasal dari zat kimia berbahaya yang digunakan sebagai pengawet dan untuk membuat makanan tersebut kelihatan segar dan menarik.  



Oleh karena di lingkungan kita ternyata banyak yang menjadi penyebab seseorang bisa sakit maka dari itu untuk mengimbangi lingkungan disekitar kita yang tidak sehat lagi maka perlu mengkonsumsi tanaman herbal yan mempunyai banyak sekali fungsinya bagi kesehatan tubuh kita. ANAMed adalah perusahaan swasta nasional dengan fokus mengembangkan herbal Indonesia untuk kesehatan. Obat herbal yang dikembangkan oleh ANAMed adalah tanaman Indonesia asli yaitu tanaman Noni yang berasal dari kepulauan Maluku.

Untuk mengetahui lebih jelas lagi tentang tanaman Noni beserta dengan manfaatnya, berikut ini saya memberi ringkasan artikel dari http://www.hidupgaya.com/index.php?action=content&id=201209271526466

Tanaman noni yang memiliki nama ilmiah Morinda citrifoliatelah digunakan selama ratusan tahun untuk pengobatan secara turun temurun. Ada yang dengan cara mengunyah buahnya atau daun, hingga dibuat menjadi jus yang diminum.
Di antara kandungan nutrisi yang ada di buah noni, kandungan scopoletin cukup penting manfaatnya untuk kesehatan. Scopoletin dapat membuat pembuluh darah menjadi rileks (tidak kaku), dan bersama dengan nitrit oksida (NO) bisa memperlebar saluran pembuluh darah. Hal ini bisa bermanfaat untuk menormalkan tekanan darah bagi penderita tekanan darah tinggi. 

Berdasarkan riset yang dilakukan oleh Department of Clinical Pharmacy, Faculty of Pharmaceutical Sciences, Prince of Songkla University, Thailand, scopoletin kemungkinan bermanfaat sebagai pencegahan potensial dan agen terapi untuk penyakit peradangan gastro-esophageal, terutama melalui peran antisekretori dan aktivitas prokinetik, termasuk aktivitas inhibitor terhadap serotonin, radikal bebas dan sitokin, penyebab peradangan.


Ditambahkan peneliti, scopoletin kemungkinan menjadi satu konstituen biomarker untuk kajian kualitas terhadap produk buah noni untuk terapi penyakit peradangan gastro-esophageal.
Yang tak kalah menarik adalah riset yang dilakukan ilmuwan Jepang Toshiaki Nishigaki dari Tokyo Noni Research Center dengan penelitian berjudul Improved Effects of Blood Fluidity by Noni Juice (Morinda Citrifolia) in Human.
Berdasarkan pengujian dari beragam jus noni yang ada di pasaran, jus noni asal Indonesia memiliki kandungan scopoletin lebih tinggi enam kali lipat dibandingkan dari negara lain.

Oleh karena banyak sekali manfaat dari tanaman Noni maka perusahaan ANAMed memproduksi minuman kesehatan Noni. Beberapa Jus Noni produksi ANAMed antara lain:


1.  Noni Origin 
Bahan : Jus Noni Origin dibuat dari bahan alami yaitu jus buah Noni (Morinda Citrifolia) ditambah dengan sari buah Blueberry, sari buah Anggur, sari buah Jeruk (Lemon) dan Madu alami. Tidak mengandung gula, bahan pengawet atau bahan perasa kimia (essence).
2.  Noni Pure
Bahan : Jus Noni Pure dibuat dari bahan alami yaitu jus buah Noni (Morinda Citrifolia). Tidak mengandung gula, bahan pengawet atau bahan perasa kimia (essence).

3.  Noni Concentrate 
Bahan : Jus Noni Concentrate dibuat dari Jus Noni Pure yang dikurangkan kadar airnya, sehingga didapat jus dengan kadar noni yang sangat tinggi. Tidak mengandung gula, bahan pengawet atau bahan perasa kimia (essence).
Jus Noni ANAMed merupakan minuman kesehatan yang dapat mengobati berbagai macam penyakit.  Anjuran takaran untuk mengkonsumsi jus Noni ANAMed adalah sebagai berikut:

Untuk alergi dan daya tahan tubuh melemah :
  • Tahap pengobatan :
    • Takaran untuk pengobatan :
      • Bulan 1 : 2 x 60 ml tiap hari
      • Bulan ke 2 dst : 3 x 30 ml tiap hari
    • Bila belum ada perbaikan, takaran dapat ditingkatkan (frekwensi atau volumenya)
  • Tahap pemeliharaan (maintenance) ==> bila tidak alergi lagi :
    • 2 x 30 ml tiap hari
Untuk auto imun  :  4 x 60 ml tiap hari

Untuk penyakit lain (yang berat / kritis, seperti kanker, DBD dll) : Takaran dapat ditingkatkan, baik frekuensi maupun ml-nya, sampai 500 ml tiap hari

Cara minum Noni ANAMed
  • Dikumur dulu 4 kali lalu ditelan.
  • Bila juga minum obat dokter : Minum dulu obat dokter, 1 jam kemudian minum Noni ANAMed
Sehat Alami dengan Produk Indonesia kenapa tidak! Jus Noni ANAMed telah membuktikannya. Jadi jika kita ingin sehat alami  maka kita dapat mengkonsumsi Noni ANAMed secara rutin.

6 comments:

Mas ihsan said...

Saya juga setuju bila bersama-sama kita galang kesehatan bersama masyarakat lewat tulisan kita.
Semoga menang kontes nya ya kumendan
Mampir di artikel sehatku ya

Amazing said...

yup bener...dengan tulisan kita mengajak para pembaca untuk hidup sehat. trimakasih untuk doanya...

Hendri Prastio said...

artikelnya bagus om.. tetap smangat semoga juara...go contest

Amazing said...

AMIN...trimakasih ya hendri untuk komen baiknya..

Obat Pembesar Payudara said...

Produk Indonesia emang bagus dan berkwalitas.... apalagi produk herbalnya. Thx

Amazing said...

thx juga sudah mampir di mari..

JUMP MENU

Jump Menu
!--Page Navigation Start-->